Hosting Unlimited Indonesia

GOOGLE PERSIAPKAN SMARTPHONE BARU DENGAN HARGA TERJANGKAU


Akhir pekan lalu, Google mengkonfirmasi bahwa Pixel 2 akan menjadi perangkat pintar kelas Premium. Disamping itu, sebuah laporan terpisah pada bulan Januari mengatakan bahwa Google bekerja untuk membuat ponsel dengan harga terjangkau, diberi kode nama sebagai Pixel 2B. Sekarang, dari sebuah sumber disebutkan bahwa Google tidak akan memberi brand Pixel pada ponsel yang akan mereka produksi dan menyasar segmen menengah ke bawah tersebut.
Sumber tersebut menyatakan bahwa ponsel murah Google tidak akan membawa nama Pixel, jadi ada kemungkinan perangkat tersebut akan membawa brand Android One yang membidik segmen entry-level dan tidak akan dirilis di Amerika Serikat.
Pada rumor sebelumnya, Pixel 2 akan memiliki kemampuan anti air, dan diperkirakan dipersenjatai dengan Snapdragon 835 dengan kemampuan kamera yang ditingkatkan. Pixel 2 dikatakan akan dijual dengan harga sekitar $699, atau naik $50 dari generasi sebelumnya.
Sampai sekarang, informasi tentang ponsel murah dari Google memang masih sedikit. Itu tentu menyisakan tanda tanya, apakah Google akan mempersiapkan program Android One dengan lebih seksama, agar bisa menjadi ponsel berkualitas dengan harga yang murah.
Share on Google Plus

About Unknown

0 comments:

Post a Comment